Article Detail

Strategi Pembelajaran Edutaiment Berbasis Karakter

Strategi Pembelajaran Edutaiment Berbasis Karakter

Strategi pembelajaran di kelas ada banyak cara dan banyak macamnya, tinggal bagaimana guru bisa menerapkannya di kelas. Dalam kegiatan Hari Studi Guru SMP Tarakanita Citra Raya kali ini diisi dengan bedah buku dengan judul “SAtrategi pembelajaran Edutainment Berbasis Karakter” karangan Erwin Widiasmoro. Bedah buku disampaikan oleh Bapak Benidiktus Triatmodjo (24/8).

Isi buku yang dibedah antara lain berisi tentang bagaimana guru menerapkan strategi pembelajaran yang di dalamnya ada penanaman nilai karakter. Edutaiment merupakan upaya untuk mengajarkan satu atau lebih mata pelajaran khusus atau berupa mengubah perilaku dengan melahirkan perilaku-perilaku sosiokultral tertentu. Salah satu ciri keberhasilan edutaiment adalah adanya fakta pembelajara itu menyenangkan dan guru dapat mendidik dengan suatu cara yang menyenagkan. Pembelajaran edutaiment berbasis karakter merupakan pembelajaran yang menyenangkan dan menghibur, namun tetap mengedepankan penanaman nilai-nilai karakter pada peserta didik.

Hal-hal yang harus diperhatikan dalam menerapkan edutaiment berbasis karakter:

  1. Persiapan Yang matang
  2. Selalu Menambah Wawasan dan Pengetahuan.
  3. Kreatif dan selalu berinovasi dalam Menciptakan Pembelajaran Yang Menyenangkan
  4. Memiliki komitmen yang kuat dalam menjalankan tugas
  5. Menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan peserta didik
  6. Mampu mengelola peserta didik dalam pembelajaran baik di dalam kelas maupun di luar kelas
  7. Selalu bersikap dan berkata yang baik dan sopan sebagai sermin dari guru yang berkarakter sehingga dapat dijadikan teladan
  8. Memanfaatkan berbagai media dan sumber belajar
  9.  Peka terhadap kondisi peserta didik
  10. Mampu menciptakan humor, cerita, teka-teki, sulap atau ice breaking untuk mengatasi kejenuhan saat pembelajaran berlangsung

 

Itu antara lain isi dari buku yang dibedah. Harapan narasumbewr bahwa strategi yang ditawarkan dalam buku ini bisa diterapkan dalam pembelajaran di kelas.(Agk)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment