Article Detail

Menjadi Air Hidup dalam Perjalanan Sinodal

Karyawan Sekolah Tarakanita Citra Raya (TK, SD, SMP, dan SMA Tarakanita Citra Raya) mengadakan rekoleksi bersama (24/5). Rekoleksi yang diikuti oleh sekitar 126 karyawan ini menhadirkan narasumber Suster Emmanuella CB dan suster Simforiana CB. Tema rekoleksi kali ini adalah Menjadi Air Hidup dalam Perjalanan Sinodal. Suasana rekoleksi santai tapi peserta bisa mengikuti dengan serius. Para narasumber menyampaikan materi dengan baik dan komunikatof sehingga peserta tidak merasa bosan. 

Kedua suster menyampaikan materi pertama berkaitan dengan pemahaman tentang spiritualias dan bagaimana dalam Sejarah keselamatan air hidup dimaknai oleh para manusia. Lebih lanjut narasumber mengatakan bahwa spiritualitas berhubungan dengan Tuhan, terjadi di ruang-ruang suci, pojok dunia yang sepi dan jauh dari keramaian duniawi. Lebih lanjut Suster menyampaikan bahwa kita perlu juga menengok ke belakang, bagaimana pertumbuhan dan perkembangan Sekolah tarakanita khususnya di blok Citra Raya ini. Tahun pertama dari 3 peserta didik sampai sekarang yang sudah mencapai sekitar 1700 peserta didik. Hal ini tentunya tidak terlepas dari karya penyelenggaraan Allah sendiri. Bagaimana Allah bekerja dalam diri manusia sungguh nyata. 

Kita juga bisa belajar dari Wanita Samaria di Sumur Yakub. Bagaimana allah menjumpai, mendengarkan, berdialog tanpa batas. Kita dipanggil menjadi air kehidupan yang berarti mencari mereka yang terpinggirkan dan disisihkan, yang hilang dan yang paling kecil, yang menderita dan rentan/lemah dalam Masyarakat. Perjumpaan dengan Allah selalu membibing seseorang untuk pergi bermisi sebagai seorang utusan. Dalam kisa Yesus menjumpai 2 murid Emaus, kitab isa belajar bahwa kita mengudang Yesus yang bangkit untuk menemani perjalanan hidup kita. Ekaristi sebagai pusat : orang asing menjadi saudara, musuh menjadi teman, dan keberbedaan sebagai harmoni dan kesatuan. Pengalaman perjumpaan dengan Allah mendorong seseorang menjadi utusan dan bermisi. (Agk)


Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment