Article Detail

Percobaan Voltase pada Buah Membuat Penasaran

Masih seputar kunjungan Suster Gaudentia CB ke SMP Tarakanita Citra Raya (1/2). Salah satu kelas yang dikunjungi adalah kelas IPA. Peserta didik kebetulan sedang melakukan percobaan di Laborium Biologi. Guru pengambpu IPA adalah Ibu Agustina Sumiyati, S.Si.,  yang biasa dipanggil Ibu Mia. Ibu Mia mendamping peserta didik kelas IX melakukan percobaan mengukur voltase pada buah. Begitu Suster tamu datang beserta rombongan, para peserta didik menyambut Suster dengan memberikan salam. Pembelajaran berjalan seperti biasanya. Suster gaudentia CB mengamati pembelajaran IPA secara langsung dan ikut berperan sebagai peserta didik.

Dalam pembelajaran ini, Suster Gaudentia CB mengamati langkah-langkah pembelajaran yang dilakukan oleh peserta didik. Di dalam pemvelajaran tersebut, peserta didik dibagi menajdi beberapa kelompok. Setiap kelompok dibagi  lembar kerja sebagai panduan dan untuk mengisi hasil percobaan yang dilakukan. Peserta didik melakukan percobaan dengan serius. Percobaan ini mungkin manraik bagi peserta didik sehingga mereka antusias untuk mencoba dan mencatat hasil percobaan, serta menyimpulkan hasil percobaannya.

Suster Gaudentia terlihat terkesan dengan pembelajaran IPA ini. Beliau dengan cermat mengamati lembar kerja dan menanyakan ke[ada Ibu Mia yang ditranslite oleh Ms. Agnes. Beliau mengatakan bahwa anak-anak kreatif dalam belajar sehingga benar-benar menggali kemampuan peserta didik dengan praktik langsung sehingga bisa mengembangkan jiwa peneliti bagi peserta didik. (Agk)



Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment