Article Detail
Mengenali Diri Sendiri Melalui Kegiatan Retret
Para peserta didik yang sedang menapaki usia remaja terus mencari siapa jati dirinya. Mereka ada yang mengidolakan para artis, tokoh penting bahkan tokoh fiksi, namun ada pula yang mengidolakan orang tua mereka sendiri. Hal ini salah satunya tergantung dari bagaimana mereka berinteraksi dengan lingkungan pergaulan mereka.
Untuk mengenal secara positif mengenai karakter dan kepribadian masing-masing maka pada hari Rabu-Jumat, (9-11 Oktober 2013) para peserta didik kelas IX SMP Tarakanita Citra Raya mengikuti kegiatan retret di Rumah Retret Civita, Ciputat, Tangerang. Dengan mengambil tema ‘Siapa diriku ? ‘( Who am I ? ) diharapkan mereka bisa mengenal diri sendiri dengan baik dan benar. Di mata Tuhan mereka adalah pribadi-pribadi yang sungguh berharga. Selain untuk refleksi diri, mereka juga diharapkan sadar akan pentingnya perjuangan dalam hidup (belajar) untuk menggapai masa depan yang cerah.
Dari seluruh peserta retret yang terdiri kelas IX KPKC, Kedisiplinan dan Kejujuran yang berjumlah 94 peserta didik, setelah di rumah retret Civita dibagi menjadi dua kelas besar dan didampingi oleh wali kelas masing-masing. Berdasarkan pengakuan dari beberapa peserta retret setibanya kembali ke sekolah menyatakan bahwa selama ini mereka belum memanfaatkan waktu secara baik juga kurang bersyukur kepada Tuhan atas kebaikan orang tua mereka. Melalui kegiatan retret ini mereka diingatkan pentingnya komitmen terhadap diri sendiri untuk bertindak yang lebih baik khususnya untuk kemajuan prestasi akademik masing-masing. (Yehaes)
Untuk mengenal secara positif mengenai karakter dan kepribadian masing-masing maka pada hari Rabu-Jumat, (9-11 Oktober 2013) para peserta didik kelas IX SMP Tarakanita Citra Raya mengikuti kegiatan retret di Rumah Retret Civita, Ciputat, Tangerang. Dengan mengambil tema ‘Siapa diriku ? ‘( Who am I ? ) diharapkan mereka bisa mengenal diri sendiri dengan baik dan benar. Di mata Tuhan mereka adalah pribadi-pribadi yang sungguh berharga. Selain untuk refleksi diri, mereka juga diharapkan sadar akan pentingnya perjuangan dalam hidup (belajar) untuk menggapai masa depan yang cerah.
Dari seluruh peserta retret yang terdiri kelas IX KPKC, Kedisiplinan dan Kejujuran yang berjumlah 94 peserta didik, setelah di rumah retret Civita dibagi menjadi dua kelas besar dan didampingi oleh wali kelas masing-masing. Berdasarkan pengakuan dari beberapa peserta retret setibanya kembali ke sekolah menyatakan bahwa selama ini mereka belum memanfaatkan waktu secara baik juga kurang bersyukur kepada Tuhan atas kebaikan orang tua mereka. Melalui kegiatan retret ini mereka diingatkan pentingnya komitmen terhadap diri sendiri untuk bertindak yang lebih baik khususnya untuk kemajuan prestasi akademik masing-masing. (Yehaes)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment