Article Detail

ANBK SMP Tarakanita Citra Raya : Mengukur Kompetensi Literasi dan Numerasi

SMP Tarakanita Citra Raya menyelenggarakan Asesment nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang merupakan program dari pemerintah (11-12/9). Peserta ANBK dari SMP tarakanita Citra raya berjumlah 50 peserta didik yang diambil dari kelas VIII. Pelaksanaan ANBK SMP tarakanita Citra raya dilaksanakan ke dalam dua sesi. Adapun materi atau soal-soal ANBK meliputi literasi, literasi numerasi, dan survei lingkungan belajar.

Dalam pendampingan sebelum pelaksanaan ANBK Ibu Katarina Daryati menyampaikan bahwa kegiatan ANBK ini untuk mengukur kompetensi peserta didik di bidang literasi dan literasi dan numerasi. Harapannya peserta didik yang mewakili sekolah ini benar-benar bisa memanfaatkan waktu dengan baik. Soal-soal harap dipahami benar-benar sehingga semua bisa dikerjakan dengan baik. Harapannya semua soal bisa dijawab dengan baik sehingga hasilnya pun nantinya bisa memuaskan semua pihak. 

Di dalam ruangan Laborartorium Bahasa SMP Tarakanita Citra Raya, peserta ANBK mengerjakan soal dengan tenang. Pengawas ANBK dari SMP Wipama atau menggunakan pengawas silang. Pengawas ini bertugas untuk mendampingi p[eserta ANBK selama mengerjakan soal-soal. Selain itu, di dalam raungan juga ada proktor dan teknisi yang bertugas memastikan sistem jaringan dan mengoperasikan CPU yang menjadi Admin unit. Petugas proktor Ibu Prisca dan Bapak Mukti, sedangkan teknisi dipegang oleh Bapak Chrisnanto (Agk)


Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment