Article Detail
Menjadi digital Marketing itu Menyenangkan
SMP Tarakanita Citra Raya mengadakan kegiatan seminar untuk Kelas VII (6/12). Materi hari ini tentang digital marketing dengan pemateri Editha Mayliana Halim. Dalam materinya, Editha membagikan berbagai pengalaman dan tips dalam menjadi seorang digital marketing. Ia juga menyampaikan alasan memilih berkarir sebagai seorang digital marketing. Alasannya adalah dunia digital terus berkembang, marketing secara digital akan selaluk dibutuhkan, dan ia senang bisa mengasah kreatifitasnya.
Bagi Editha, kunci membuat konten di sosial media adalah selalu up to date dengan trend, berani belajar hal baru, tidak takut gagal, dan selalu percaya diri. Tema digital marketing melalui sosial media sangat dekat dengan peserta didik sehingga menimbulkan banyak sekali pertanyaan sebagai bentuk rasa keingintahuan dari peserta didik. Lebih dari 10 peserta didik mengajukan pertanyaan, dan semuanya dijawab dengan baik oleh Editha. Salah satu pertanyaan menarik muncul cari Joana (kelas 7D). Ia menanyakan apakah seorang introvert akan kesusahan jika bekerja di digital marketing. Editha menjawab bahwa tidak semua pekerjaan adalah di depan layar dan berhubungan dengan banyak orang. Seorang introvert yang bekerja di digital marketing bisa bekerja di balik layar dengan menjadi analis konten yang membaca data untuk memajukan konten yang dibuat.
Melalui seminar ini, peserta didik dapat belajar tentang jenjang karir baru yang menarik dan sesuai dengan perkembangan jaman. Tidak melulu menjadi seorang pekerja kantoran yang selalu berdiam di depan komputer. Kreatifitas peserta didik dapat menjadi dasar dalam memperoleh pekerjaan. (Pnpr)
-
there are no comments yet